Akuntansi
1.
Alasan
memilih akuntansi dan manfaat yang diharapkan didalam kehidupan sehari – hari
Mengapa saya memilih AKUNTANSI ?
Akuntansi itu seperti CATUR, ribet, susah, bikin pusing, bikin kesel, tapi bikin penasaran.. itu salah satu alasan saya memilih akuntansi.. akuntansi juga mengajarkan kita bagaimana cara membagi waktu yang baik, mengelola keuangan dan masih banyak lagi. Akuntansi juga menuntut kita untuk selalu bersikap jujur, disiplin, tegas, berani mengambil keputusan .Kuliah di jurusan Akuntansi memungkinkan alumninya berpikir untuk menciptakan sebuah lapangan pekerjaan.
Akuntansi itu seperti CATUR, ribet, susah, bikin pusing, bikin kesel, tapi bikin penasaran.. itu salah satu alasan saya memilih akuntansi.. akuntansi juga mengajarkan kita bagaimana cara membagi waktu yang baik, mengelola keuangan dan masih banyak lagi. Akuntansi juga menuntut kita untuk selalu bersikap jujur, disiplin, tegas, berani mengambil keputusan .Kuliah di jurusan Akuntansi memungkinkan alumninya berpikir untuk menciptakan sebuah lapangan pekerjaan.
2.
Jenis-jenis
bidang akuntansi
Kebutuhan
informasi keuangan yang semakin berkembang dengan baik dari segi jenis maupun
jumlahnya menuntut disajikannya informasi keuangan tersebut secara cepat dan
akurat. Oleh karena itu , diperlukan spesialisasi dalam akuntansi yang dapat
menyediakan informasi yang beragam dan dapat memenuhi kebutuhan bagi
pemakainya. Spesialisasi akuntansi tebagi dalam bidang - bidang akuntansi,
antara lain sebagai berikut :
· AKUNTANSI
BIAYA (COST ACCOUNTING)
Akuntansi
biaya ialah bidang akuntansi yang kegiatan utamanya ditujukan untuk menghitung
biaya-biaya yang harus dikeluarkan oleh perusahaan.
· AKUNTANSI
PERPAJAKAN (TAX ACCOUNTING)
Akuntansi
perpajakan adalah akuntansi yang berkaitan dengan masalah perpajakan, yaitu
berupa perhitungan untuk mempersiapkan pengisian Surat Pemberitahuan Pajak
(SPT) dan pembayarannya sesuai pengisian dalam SPT baik untuk pajak penghasilan
ataupun apajak pertambahan nilai.
· AKUNTANSI
ANGGARAN (BUDGETARY ACCOUNTING)
Akuntansi
anggaran adalah bidang akuntansi yang menguraikan kegiatan keuangan untuk suatu
jangka waktu tertentu yang dilengkapi dengan sistem penganalisaan dan
pengawasannya.
· AKUNTANSI
PEMERINTAHAN (GOVERNMENT ACCOUNTING)
Akuntansi
pemerintahan adalah bidang akuntansi yang kegiatannya diarahkan kepada
transaksi-transaksi yang dilakukan oleh badan atau lembaga pemerintahan.
· AKUNTANSI
SOSIAL (SOCIAL ACCOUNTING )
Akuntansi
sosial atau kemasyarakatan yaitu bidang akuntansi yang kegiatannya mengarah
kepada masalah kemasyarakatan.
· AKUNTANSI
PEMERIKSAAN (AUDITING-INVESTIGASION)
Akuntansi
pemeriksaan adalah bidang kegiatan akuntansi yang khusus melakukan pemeriksaan
secara bebas atas umum yang biasanya dilakukan oleh akuntan publik, yaitu agar
laporan keuangan suatu perusahaan dapat dilihat layak.
· SISTEM
AKUNTANSI ( ACCOUNTING SYSTEM )
Sistem
akuntansi adalah bidang khusus akuntansi yang berhubungan dengan penciptaan
suatu prosedur kauntansi dan peralatannya, disertai penentuan lankah dalam
pengumpulan dan pelaporan data keuangan.
· AKUNTANSI
PENDIDIKAN (ACCOUNTING EDUCATION)
Akuntansi pendidikan adalah bidang khusus akuntansi yang kegiatannya mengarah kebidang pendidikan, yaitu dalam kegiatan belajar dan mengajar akuntansi.
Akuntansi pendidikan adalah bidang khusus akuntansi yang kegiatannya mengarah kebidang pendidikan, yaitu dalam kegiatan belajar dan mengajar akuntansi.
Neraca
Laporan
laba rugi komprehensif
Laporan
perubahan ekuitas
Laporan
perubahan posisi keuangan yang dapat disajikan berupa laporan arus
kas atau laporan arus dana
Catatan
dan laporan lain serta materi penjelasan yang merupakan bagian integral dari
laporan keuangan
3.
Pengertian
laporan keuangan dan syarat syarat yang ada dalam laporan keuangan
PENGERTIAN
LAPORAN KEUANGAN
Laporan
keuangan adalah catatan informasi keuangan suatu perusahaan pada suatu
periode akuntansi yang dapat digunakan untuk menggambarkan kinerja
perusahaan tersebut. Laporan keuangan adalah bagian dari proses pelaporan
keuangan. Laporan keuangan yang lengkap biasanya meliputi :
Unsur
yang berkaitan secara langsung dengan pengukuran posisi keuangan adalah aset,
kewajiban, dan ekuitas. Sedangkan unsur yang berkaitan dengan pengukuran
kinereja dalam laporan laba rugi adalah penghasilan dan beban.
Laporan posisi keuangan biasanya mencerminkan berbagai unsur laporan laba
rugi dan perubahan dalam berbagai unsur neraca.
SYARAT
SYARAT LAPORAN KEUANGAN
· Relevan
artinya bahwa informasi yang dijadikan harus ada hubungan dengan pihak-pihak
yang memerlukan untuk mengambil keputusan.
· Dapat
dimengerti artinya bahwa laporan keuangan yang disusun berdasarkan secara jelas
dan mudah difahami oleh para pemakainya.
· Daya
uji artinya bahwa laporan keuangan yang disusun berdasarkan konsep-konsep dasar
akuntansidan prinsip-prinsip akuntansi yang dianut, sehingga dapat diuji
kebenarannya oleh pihak lain.
· Netral
artinya bahwa laporan keuangan yang disajikan bersifat umum, objektif dan tidak
memihak pada kepentingan pemakai tertentu.
· Tepat
waktu artinya bahwa laporan keuangan harus di sajikan tepat pada waktunya .
· Daya
banding artinya bahwa perbandingan laporan keuangan dapat diadakan baik antara
laporan perusahaan dalam tahun tertentu dengan tahun sebelumnya atau laporan
keuangan perusahaan tertentu dengan perusahaan lain pada tahun yang sama.
· Lengkap
artinya bahwa laporan keuangan yang disusun harus memenuhi syarat-syarat
tersebut diatas dan tidak menyesatkan pembaca.
Sumber
:
https://anitawulan.wordpress.com/2011/02/27/syarat-syarat-laporan-keuangan/
Komentar
Posting Komentar